Arjun Rhaki Kepala Desa Rapowawo Terpilih Mampu Merangkul Semua Kalangan

Ende, mutiara-timur.com // KEPALA Desa (Kades) Rapowawo terpilih, Yohanes Zakarias Rhaki, mengungkapkan kebanggaannya atas kesuksesan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Rapowawo, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende.

Menurut Arjun, demikian ia biasa disapa, suksesnya pelaksanaan Pilkades ini terjadi selain karena kerja keras Panitia Pilkades, juga atas dukungan dan partisipasi yang luar biasa dari masyarakat Desa Rapowawo.

"Panitia sudah bekerja dengan sangat baik. Sebagai salah satu kandidat calon kepala desa yang akhirnya memenangkan kontestasi Pilkades ini, tentu saja saya sangat menghargai kerja keras panitia. Selain itu, pastinya saya juga sangat berbangga dengan antusiasme masyarakat Desa Rapowawo dalam mendukung kesusksesan Pilkades ini," ujarnya.

Arjun juga mengungkapkan kebanggaannya atas rivalitas yang sehat antara para calon kepala desa. Rivalitas yang sehat, menurut Arjun, akan menghadirkan demokrasi yang sehat pula.

"Kita harus mulai demokrasi yang sehat, demokrasi yang bermartabat dari level paling bawah. Karena biar bagaimanapun kita semua para calon ini adalah keluarga, pendukung kami juga sama, semuanya terikat hubungan keluarga. Lebih dari itu, kami semua yang mencalonkan diri ini memiliki tujuan yang sama, yakni ingin memajukan Desa Rapowawo, tanah kelahiran yang sama-sama kita cintai ini. Maka dari itu, siapapun yang mendapat kepercayaan masyarakat sudah selayaknya didukung. Tidak boleh ada alasan untuk saling mencederai," ungkapnya.

Terkait itu, Arjun menegaskan bahwa dirinya akan mengajak para kandidat yang telah bertarung dalam Pilkades Rapowawo untuk bersatu hati dan bergandengan tangan membangun Rapowawo.

"Saya akan merangkul semua pihak, masyarakat, para tokoh, terutama para kandidat yang telah bertarung dalam Pilkades Rapowawo ini, untuk bersama-sama membangun desa, bersama-sama membangun kampung halaman yang sama-sama kita cintai ini," tandasnya.

Sementara itu, mantan Kepala Desa Rapowawo periode 2010-2016, Alfons Ao, menilai bahwa Arjun Rhaki adalah sosok yang bijak dan pandai merangkul semua kalangan. 

"Menurut saya, Arjun itu sosok yang bijak dan bisa merangkul semua kalangan. Dia punya aneka pengalaman masa lalu yang bisa dijadikan bahan refleksi sekaligus bekal untuk kepemimpinannya nanti," ujar Alfons.

Alfons juga mengingatkan Arjun untuk bersikap rendah hati dan mau belajar hal-hal baru sehingga dalam kepemimpinannya nanti Desa Rapowawo bisa berkembang jauh lebih baik.

"Rapowawo termasuk salah satu desa yang wilayahnya sangat luas. Oleh karena itu diperlukan kreatifitas yang tinggi sehingga pembangunan bisa berjalan dengan baik dan lebih cepat," pungkasnya.

Perlu diketahui, pada hari Selasa, 25 Oktober 2022 telah dilaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Ende. Untuk Desa Rapowawo, ada 4 kandidat yang mencalonkan diri, yakni: Saturninus Kadha (petahana), Yohanes Zakarias Rhaki, Sebastianus Wagho, dan Ferdinandus Nu. *(JR)

Iklan

Iklan