Syukuran Tahbisan, Wabup Sikka Beri Penguatan Imam Baru, Melihat Kecantikan Umat Itu Adalah Bunda Maria

Mutiaratimur.net-Imam Baru RD.Justinus Kurniawan Karwayu atau dipanggil Romo Iwan Karwayu yang ditahbiskan tanggal 27 Januari  2022 oleh Mgr. Silvester San di Katedral Denpasar Bali, Minggu 30 Januari 2022 merayakan Misa Perdana dan Syukuran bersama Umat Paroki  St. Matias Rasul Tofa dan Keluarga Maumere di Kupang dan tamu undangan lainnya.

Pada acara syukuran, Romanus Woga Wakil Bupati (Wabup) Sikka  diberi kesempatan untuk menyampaikan penguatan atau petuah bagi Imam Baru. 

Wakil Bupati Sikka yang terkenal pakar pantun disetiap acara pun  tak lupa pada kesempatan ini menitipkan pesan-pesannya dengan berbagai pantun yang kontekstual penuh makna bagi perjalanan Romo Iwan dalam menjaga sakaramen Imamat. Apalagi imam baru ini punya hubungan ikatan keluarga dengan status sebagai cucu.

"Imam Baru, Romo Iwan ini cucu saya karena hubungan dekat isteri saya dengan mamanya. Sebagai imam baru saya akan memberikan pesan-pesan saya baik berupa pantun-pantun supaya diterus diingat. Pesan berupa pantun ini harus lestarikan supaya jangan punah, kareni ini adalah budaya yang harus dijaga," ungkap Roman panggilan akrabnya.

Dalam ungkapan hati penuh arti ini beliau menekankan kesetiaan pada panggilan, terutama berhadapan dengan cobaan atau godaan di dunia pelayanan atau berpastoral nanti. 

" Sebagai cucu saya mau boleh sampaikan agar pilihan hidup ini harus sampai mati. Bila dalam pelayanan umat ada yang cantik, (mempesona-red) lihat itu sebagai Bunda Maria. Karena dengan menghayati umat itu sebagai wajah Bunda Maria bisa terhindar dari godaan duniawi,"nasihat mantan Vice President Of Asian Credit Union.

Acara Misa Perdana dan Syukuran Imam Baru, Putera dari Bpk. Barthol Badar Karwayu dan Ibu Maria Albina dari Kabupaten Sikka dihadiri ratusan umat dan sembilan imam. Suasana perayaan sangat bermartabat dan mulia. Kehadiran umat yang begitu banyak menunjukkan kecintaan dan dukungan terhadap pilihan imamat, RD. Justinus Kurniawan Karwayu. 

Romo Iwan memilih motto perjalanan pilihan hidupnya, "Aku bersyukur Kepada-Mu oleh karena Perjalanan Hidupku Dasyat dan Ajaib (Mazmur 139:14A). Motto yang dipilihnya sebagai sebuah bentuk pengalaman perjalanan hidup yang penuh tantangan luar biasa yang ditempatkanya sebagai tempaan Tuhan dalam rencana panggilan yang harus dijawabinya dengan menjadi Imam. Itulah kedasyatan dan keajaiban buat Romo Iwan. 

Kehadiran RD.Iwan  Karwayu di Kupang setelah hari ditahbisan diterima oleh Keluarga Maumere di Kupang secara adat Sikka baik di Bandara maupun di rumah orangtuanya.

Di bandara Eltari Kupang, bpk.Ben Labre didampingi istri dan disaksikan oleh keluarga, menyapa imam baru dengan tutur adat Sikka.

"Tabe Ora Moang Tuang

Romo Iwan Karwayu

Lameng We'it Nong Iwan

Bano Tota Kasang Epang

Neti Beli Kristus Naruk

Nong Iwan Me Mo'ong

Gegung Sai Lopa Belung

Nadar Sai Lopa Pla'ar

Nadar Meti Ganu Bunga Lalang L'orang, Lopa Pla'ar...

Meti Eung Ganu Lado Wolong Blong, Lopa Houk....

Meti Sai Naruk Bura

Dena Paseng Beli Kristus Narang

Boru Reta Seu Sareng

Reta Seu Lape Pitu

Reta Kota Lape Walu

Ena Te'i Nong Iwan Mai

Mai Tama Lepo Toma Woga 

Ami Himo Mora Wateng Boa Gai

E Mai.... E Bawo....

Uhe Lala e'i die Bui

Dang Lala e'i Hading Nawang," ucap mantan Dosen Psikologi Undana.

Di rumah orangtua diawaili dengan tarian penerimaan hegong oleh keluarga lalu  huler wair yang disampaikan dan reciki imam baru oleh bpk. Karolus Donggo yang didampingi isterinya.

"Blatang ganu wair wawa napung, blirang ganu bao wali wolong," ujar mantan Kepala SMA Katolik Karolus Penfui Kupang ini sambil mereciki air kelapa ke imam baru.

Biodata  RD. Justinus Kurniawan Karwayu

Tempat/Tgl Lahir : Kupang, 14 Mei 1994 

Anak : ke-1 dari 3 bersaudara

Ayah : Bartholomeus Badar

Ibu : Maria Albina

Saudara Kandung: Wilhelmina Faustine Karwayu (Adik) dan Helena Redempta Karwayu (Adik)

Asal Paroki : Paroki Santo Matias Rasul Tofa Kota Kupang - NTT

Pendidikan:

1998-2000: TKK Santo Yoseph Kupang.

2000-200: SDK Santo Yoseph III Kupang.

2006-2009: SMP Seminari Roh Kudus Tuka - Bali.

2009-2012: SMA Seminari Roh Kudus Tuka - Bali.

2012-2013 Tahun Orientasi Rohani Himo Tiong Ritapiret - Maumere.

19 Mei 2013: Penerimaan Busana Rohani di Paroki Detusoko - Ende.

2013-2017 Studi S1 Filsafat di STFK Ledalero - Maumere.

2017-2019: TOP di Paroki Hati Kudus Yesus Palasari - Bali.

2019-2021 Studi Teologi - Kontekstual di STFK Ledalero -Maumere.

13 Juni 2021 : Tahbisan Diakon oleh YM Mgr. Edwaldus Sedu diSeminari Tinggi Interdiosesan Ritapiret - Maumere.

27 Jan 2022 : Tahbisan Imam oleh YM Mgr. Silvester San di Gereja Roh Kudus Katedral Denpasar

*(bungmarmin)

Iklan

Iklan