Alexon Lumba, Apresiasi Kinerja UPT Penda Se- NTT

Kupang, mutiara -timur.com// Kepala Badan Pendapatan dan Aset Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur, Alexon Lumba, SH, M.Hum, memberikan apresiasi kepada seluruh  Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pendapatan Daerah Provinsi NTT, di 22 Kabupaten dan Kota, atas capaian realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi NTT, melalui pajak kendaraan bermotor, maupun sumber-sumber pendapatan lain yang sah.

Ini, didukung dengan data  realisasi penerimaan PAD Provinsi NTT, per tanggal 28 Desember 2023, tercatat penerimaan sebesar Rp.1.147.973.348.677,- atau 85.90 persen, dari total target yang ditetapkan Tahun Anggaran 2023, melampaui atau meningkat dari Tahun sebelumnya yakni sebesar 50 Milyar lebih. 

Hal ini, disampaikan Kepala Badan Pendapatan dan Aset Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur, Alexon Lumba, SH, M.Hum, didampingi Sekban, Drs.Florianus Napal, MM, pada Jumat 29 Desember 2023, di ruang kerja Kantor BPAD Provinsi NTT.

Flori Napal, sapaan akrab Drs.Florianus Napal, MM, menambahkan bahwa, Hal tersebut, merupakan hasil kerja keras dan kerja tuntas, dari teman-teman Tim UPT Pendapatan Daerah yang ada di seluruh Kabupaten dan Kota, baik secara kinerja maupun kolaborasi kerja sama yang dibangun dengan semua stakeholder, yang ada di Kabupaten Kota.

Terhadap peningkatan penerimaan tersebut, berdampak terhadap bagi hasil kepada pemerintah Kabupaten dan Kota, untuk kegiatan Pembangunan, Kesejahteraan dan peningkatan derajat kesehatan Masyarakat, menuju NTT yang makmur dan sejahtera, ungkapnya.*()

Iklan

Iklan